Paket Bali tour saat ini tidak hanya tersedia wisata pantai serta alam yang indah saja. Namun, kini juga sudah ada banyak sekali pilihan wisata edukasi yang cocok untuk liburan bersama keluarga.
Wisata edukasi sendiri merupakan perjalanan wisata yang bertujuan untuk bisa memberikan studi perbandingan, serta pengetahuan. Tujuan utama dari adanya wisata ini untuk pembelajaran serta pendidikan, yang biasanya telah dilengkapi dengan aktivitas pariwisata.

Paket Bali Tour dengan Wisata Edukasi
Pulau Bali saat ini sudah ada beberapa tempat wisata edukasi dalam berbagai bidang. Mulai dari wisata edukasi alam, edukasi budaya, sampai kebun binatang. Berikut ini penjelasan terkait daftar paket tour wisata edukasi, antara lain:
1. Monumen Bajra Sandhi
Wisata edukasi pertama yaitu Monumen Bajra Sandhi. Monumen ini sebenarnya termasuk salah satu simbol perjuangan rakyat Bali.
Para pengunjung nantinya bisa langsung menyaksikan 33 diorama yang telah menjelaskan terkait berbagai peristiwa penting serta bersejarah di Bali.
Diantaranya seperti cerita Pertempuran Puputan Klungkung serta Puputan Badung. Jam operasional monumen ini mulai dari pukul 09.00 WITA.
2. Taman Nusa
Taman Nusa bisa menjadi salah satu tempat wisata paket Bali tour yang menyajikan pengetahuan melalui pengalaman interaktif terkait kebudayaan dari berbagai daerah di Indonesia.
Pengunjung bisa langsung menikmati berbagai macam suguhan budaya Indonesia melalui konsep perjalanan waktu yang unik. Baik itu, mulai dari zaman sebelum kemerdekaan, pada saat kemerdekaan, bahkan setelah kemerdekaan sampai masa kini.
Tempat wisata paket tour lokasinya berada di Banjar Blahpane Kelod, Gianyar. Jaraknya sendiri hanya sekitar 30 km saja dari pusat Denpasar. Bahkan, tempat ini juga bisa langsung ditempuh hanya melalui Jalan Bypass Ida Bagus Mantra dalam waktu kurang lebih 50 menit.
3. Pulau Penyu
Pulau Penyu ini sangatlah cocok menjadi destinasi wisata edukasi paket Bali tour untuk Anda. Nantinya, para pengunjung juga bisa langsung menyaksikan penangkaran binatang laut yang sangat eksotis di pulau tersebut.
Penyu hijau sendiri saat ini termasuk salah satu hewan penting bagi masyarakat Bali. Hal tersebut karena seringkali digunakan untuk ritual dan upacara adat. Fasilitas yang bisa langsung Anda temukan di Pulau Penyu seperti penangkaran berbagai jenis penyu.
Baik itu, mulai dari penyu pipih, penyu hijau, penyu sisik, sampai penyu lekang. Pulau Penyu sendiri berada di Tanjung Benoa, Kabupaten Badung. Jaraknya hanya sekitar 25 km jika Anda dari pusat kota Denpasar.
Bahkan, bisa langsung ditempuh dalam kurun waktu 45 menit saja. Sedangkan dari Kuta, jarak tempat wisata ini hanya sekitar 18 km dan bisa dijangkau dalam waktu kurang lebih 30 menit.
Anda nantinya juga bisa melewati Jalan Tol Bali Mandara atau Bypass Ngurah Rai. Jam operasional pulau penyu setiap hari mulai dari pukul 09.00-16.00 WITA.
4. Subak Teba Majalangu
Nama Subak Teba Majalangu ini menjadi salah satu tempat wisata yang ramai diperbincangkan. Hal ini karena termasuk wisata edukasi yang telah diusulkan untuk dikunjungi dalam event G20.
Wisata paket Bali tour ini juga termasuk tempat baru, karena didirikan pada Mei 2021. Teba sendiri merupakan singkatan dari taman belajar anak. Teba Majalangu saat ini sudah mempunyai misi edukasi pertanian.
Di mana para pengunjung nantinya bisa langsung mempelajari tentang subak serta sejarah desa tersebut. Teba Majalangu lokasinya tepat berada di Kesiman Kertalangu, Kecamatan Denpasar Timur, Kota Denpasar.
5. Bali Bird Park
Bird Park ini ternyata juga termasuk ke dalam salah satu wisata edukasi paket Bali tour yang sangatlah unik. Lingkungan yang di sekitar Bali Bird Park telah berhasil didesain untuk bisa menyesuaikan habitat para burung tersebut.
Bird Park sendiri berlokasi di Jalan Serma Cok Ngurah Gambir Singapadu, tepatnya Batubulan. Jaraknya hanya 12 km dari Kota denpasar dan bisa langsung ditempuh dalam waktu 28 menit. Jam operasionalnya setiap hari mulai dari pukul 09.00-17.30 WITA.
Setelah membaca beberapa wisata di atas, ternyata ada banyak sekali tempat edukasi yang ada di Bali dan bisa dikunjungi dengan mudah. Menikmati tempat wisata tersebut dengan paket Bali tour bisa lebih hemat.